Rabu, 15 Oktober 2014

Delapan Cara Menjadi Lebih Optimis

Intisari-Online.com - Shelley E. Taylor, seorang doktor dari University of California di Los Angeles (UCLA) dan Jonathan Brown, doktor di Southern Methodist University menyimpulkan, rasa optimistis yang bahkan berlebihan masih lebih baik bagi kesehatan jiwa dan ketenangan batin ketimbang rasa tidak percaya diri. Rasa optimistis ini akan berakibat positif karena mendorong seseorang untuk melakukan tindakan. Pasalnya, dengan berbuat sesuatu kita mampu mendapatkan apa yang kita inginkan. Lalu, bagaimana caranya menjadi lebih optimis? Berikut adalah delapan cara menjadi lebih optimis.

1. Carilah teman-teman yang berpikir optimis
Orang suka saling memengaruhi. Menurut Dr. Christopher Peterson, seorang doktor psikologi di University of Michigan, orang pesimistis melemahkan kita, sedangkan orang yang optimistis akan memberi ilham dan menginspirasi kita.

2. Ciptakan sukses bagi diri sendiri
Mulailah dengan menentukan sasaran-sasaran kecil yang kita yakin bisa dilakukan dengan berhasil. Setelah itu, bertindaklah untuk mencapainya dan menikmati kesuksesan yang akan datang.

3. Ubah atau tinggalkan situasi yang kita rasa tidak menunjang usaha kita untuk maju.

4. Untuk menghadapi lingkungan yang tidak dikenal, maka cara menjadi lebih optimis adalah dengan menyiapkan diri dengan memusatkan kekuatan-kekuatan kita, mengantisipasi masalah, dan mencari jalan keluar jauh sebelumnya. Tanyakan pada diri sendiri, hal terburuk apa yang akan terjadi. Setelah itu, sadarilah bahwa kita bisa menyelesaikan dan mengatasinya. 
Delapan Cara 
http://delapan-cara.blogspot.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar